InfoTangerang.id – Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Tangerang telah membuka Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk jenjang sekolah dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) negeri tahun ajaran 2024/2025.
Pra PPDB ini dilaksanakan sebagai tahapan verifikasi sebelum calon peserta didik mengikuti PPDB atau mendaftar ke SD maupun SMP negeri.
“Ya Alhamdulillah sekarang sudah dimulai pra PPDB baik SD dan SMP, berjalan dengan lancar,” ujar Kepala Dindik Kota Tangerang, Jamaludin saat ditemui di Gedung PGRI Kota Tangerang, Jumat (26/4/2024).
Pra PPDB untuk SD digelar hingga 31 Mei 2024. Sedangkan untuk SMP digelar hingga 20 Juni 2024. Kata Jamaludin, Pra PPDB ini dilaksanakan sebagai tahap ujicoba sebelum dibukanya PPDB SD pada 3 hingga 4 Juni 2024 dan PPDB SMP pada 24 hingga 25 Juni 2024.
“Tujuan diadakannya pra PPDB ini memverifikasi data-data kependudukan kaitan dengan NIK nama siswanya, KK dan lain-lain. Ini untuk sekalian sambil memvalidasi. Jadi dengan adanya ini Insya Allah pas PPDBnya bisa berjalan dengan baik karena datanya sudah kita punya,” katanya.
Sejak Pra PPDB dibuka, lanjut Jamaludin, sejauh ini belum ada kendala yang berarti. Jika pun ada, pihaknya telah menyiapkan operator.
“Saya rasa terkait dengan Pra PPDB ini kan baru pra artinya ketika keluhan ada permasalahan-permasalahan enggak jadi masalah dia bisa nanya kepada gurunya, operator, kita juga ada helpdesk-nya juga,” jelasnya.
Tahapan Pra-PPDB Kota Tangerang 2024/2025:
1. Peserta registrasi di website Pra-PPDB Kota Tangerang dengan mengisi form yang telah disediakan sesuai Kartu Keluarga untuk mendapatkan nomor pendaftaran.
2. Setelah melakukan pendaftaran, peserta akan mendapatkan Nomor Pendaftaran melalui nomor WhatsApp yang didaftarkan. Nomor Pendaftaran berfungsi untuk melihat Hasil Pendaftaran.
3. Jika Hasil Pendaftaran menyatakan peserta diterima. Peserta akan mendapatkan kode PIN melalui WhatsApp yang telah didaftarkan. Jika pendaftaran ditolak, peserta dapat mengulangi pendaftaran.
2 Komentar