Remaja 17 Tahun Tenggelam di Galian Pasir Saat Sedang Berenang

remaja berusia 17 tahun ini dikabarkan tenggelam di Danau bekas Galian Pasir, Kp Pulo, Bitung Jaya, Kecamatan Cikupa, Kab Tangerang, Banten

INFOTANGERANG.NET – Naas bagi Ama, remaja berusia 17 tahun ini dikabarkan tenggelam di Danau bekas Galian Pasir, Kp Pulo, Bitung Jaya, Kecamatan Cikupa, Kab Tangerang, Banten, pada Selasa (2/6) siang sekitar pukul 14.10 WIB.

Sebelumnya korban bersama teman-temannya sedang berenang di danau bekas galian pasir tersebut, kemudian setelah 20 menit mereka menuju ke tepian untuk beristirahat, namun ketika hendak menuju tepian danau korban yang diduga kelelahan akhirnya hilang dan tenggelam.

Mengetahui informasi tersebut, tim rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta dikerahkan munuju lokasi kejadian dengan membawa peralatan SAR air lengkap.

“Sudah kita kerahkan tim rescue lengkap dengan Peralatan SAR Air guna melakukan operasi SAR terhadap korban sore tadi dan kita berharap korban segera ditemukan.” Tegas Hendra Sudirman, S.E., Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC).

Beliau juga menambahkan bahwa timnya akan melakukan koordinasi dengan unsur yang ada di lapangan untuk menentukan area pencarian terhadap korban. Tim SAR gabungan membagi area pencarian menjadi 3 (tiga) dimana pada SRU pertama melakukan penyelaman di sekitar lokasi kejadian hingga radius 10 M, SRU kedua melakukan penyisiran menggunakan rubber boat mengelilingi galian pasir, kemudian SRU ketiga melakukan pencarian visual mengelilingi galian pasir.

Adapun unsur-unsur yang tergabung dalam Tim SAR gabungan yang dikerahkan untuk melakukan pencarian terhadap korban yang terdiri dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, BPBD Kab. Tangerang, Damkar Kab. Tangerang, Satpol PP, Keluarga Korban, dan Masyarakat sekitar.

Tim SAR gabungan melakukan upaya pencarian terhadap korban hingga malam ini sekitar pukul 20.00 WIB namun usaha masih belum juga membuahkan hasil dan lokasi kejadian pun diguyur hujan deras.

Penyisiran kemudian akan dilanjutkan besok pagi sementara pencarian akan dilanjutkan dengan pengamatan secara visual di sekitar lokasi kejadian.(Map)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *